Thursday, June 21, 2012

Puisi Pembonceng Reformasi | Djunaedi Tjunti Agus



Pembonceng Reformasi
Djunaedi Tjunti Agus

Dulu kau mengaku setia
Pembela sang paduka
Tetapi begitu reformasi tiba
Kau membelot, menghindar
Menyelamatkan diri, keluar

Kau hanya tikus got
Pembonceng reformasi
Menimbun harta, ngotot
Meski harus korupsi

Kini kau berlindung
Di balik penguasa
Meski harus menjunjung
Menjilat, melata

Kau hanya pembonceng
Penjilat bak anjing geladak
Tak peduli coreng moreng
Mengabdi pada penguasa
Meski harus menyalak
Kau hanya pembonceng
Koruptor mencari selamat

(Untuk para pembonceng reformasi,
pengkhianat yang mengaku reformis)

Jakarta, 21 Mei 2012

Anda sedang membaca kumpulan/contoh/artikel/puisi/sajak/pantun/syair/tentang/tema/bertema/judul/berjudul Puisi Pembonceng Reformasi | Djunaedi Tjunti Agus dan anda bisa menemukan kumpulan/contoh/artikel/puisi/sajak/pantun/syair/tentang/tema/bertema/judul/berjudul Puisi Pembonceng Reformasi | Djunaedi Tjunti Agus ini dengan url http://kumpulankaryapuisi.blogspot.com/2012/06/puisi-pembonceng-reformasi-djunaedi.html,anda juga bisa meng-click kumpulan/contoh/artikel/puisi/sajak/pantun/syair/tentang/tema/bertema/judul/berjudul Puisi Pembonceng Reformasi | Djunaedi Tjunti Agus Tetapi dilarang merubah isi maupun mengganti nama penyair/pengarang nya karena bertentangan dengan HAKI, semoga anda ter-inspirasi dengan karya Puisi Pembonceng Reformasi | Djunaedi Tjunti Agus salam Karya Puisi

0 komentar:

Post a Comment

 

kumpulan karya Puisi | Copyright 2010 - 2016 Kumpulan Karya Puisi |