Tuesday, May 18, 2010

DARI KAVELING 2 METER PERSEGI


Isbedy Stiawan ZS

(Membaca Teater Kita)

belati itu, ranjang yang bergoyang itu
sudah jadi televisi yang berjalan ke panggung. lantas
aku jadi luka melihat peradaban instan yang kautawarkan!
lantas sejarah terus berulang. terus berulang
ditulis dari dalam rumah, bahkan dari balik kelambu
ketika lelaki dan perempuan itu menyulamnya
dan kita mengenakannya, membawanya ke jalan-jalan.
kemudian menulisnya di lembar-lembar koran
juga di rol film yang diputar di bioskop maupun
kaca televisi!

belati itu, darah itu, persetubuhan itu
mengulang-ulang dalam layar kaca dan bioskop
hingga jadi bahasa lain dari peradaban
yang juga diam-diam telah memasuki
kaveling demi kaveling yang aku dan kau
sama-sama merasakannya

lantas belati itu, percintaan itu
makin jadi bahasa sehari-hari
begitu anak-anak televisi jadi konser besar!

Surabaya-Lampung, 1996




Anda sedang membaca kumpulan/contoh/artikel/puisi/sajak/pantun/syair/tentang/tema/bertema/judul/berjudul DARI KAVELING 2 METER PERSEGI dan anda bisa menemukan kumpulan/contoh/artikel/puisi/sajak/pantun/syair/tentang/tema/bertema/judul/berjudul DARI KAVELING 2 METER PERSEGI ini dengan url http://kumpulankaryapuisi.blogspot.com/2010/05/dari-kaveling-2-meter-persegi.html,anda juga bisa meng-click kumpulan/contoh/artikel/puisi/sajak/pantun/syair/tentang/tema/bertema/judul/berjudul DARI KAVELING 2 METER PERSEGI Tetapi dilarang merubah isi maupun mengganti nama penyair/pengarang nya karena bertentangan dengan HAKI, semoga anda ter-inspirasi dengan karya DARI KAVELING 2 METER PERSEGI salam Karya Puisi

0 komentar:

Post a Comment

 

kumpulan karya Puisi | Copyright 2010 - 2016 Kumpulan Karya Puisi |