Friday, June 11, 2010

PUISI DALAM DOA | Tentang Doa Kepada Allah



DEKATKAN DAKU PADAMU YA ALLAH

Ya Allah
Ampunilah Dosa-dosa ku
yang mendatangkan bencana
Ampunilah dosa-dosa ku
yang merusak karunia
Ampunilah dosa-dosa ku
yang menahan do'a
Ampunilah dosa-dosa ku
yang menurunkan bala
Ampunilah dosa-dosa ku
yang telah kulakukan
Ampunilah dosa-dosa ku
yang telah ku kerjakan

Ya Allah
Aku datang menghampiri -Mu
Aku memohon pertolongan -Mu
Aku bermohon pada-Mu dengan kemurahaan -Mu
Dekatkan daku keharibaan -Mu
Sempatkan daku untuk bersyukur kepada -Mu
Bimbinglah daku untuk selalu mengingat-Mu

(Sumber : Perjalanan Ruhani Meraih Cinta Sejati - Oleh Hj. Farida Hanum)



TUHANKU LEPASKAN DAKU DARI BELENGGU KU

Ya Allah Ya Raab:
Dengan kemulyaan-Mu
Sayangilah daku dalam segala keadaan
Kasihi daku dalam segala perkara
Kepada siapa lagi selain Engkau
aku memohon di hilangkan kesengsaraanku
dan diperhatikan urusan ku.

Tuhanku, pelindungku
Aku tidak cukup waspada terhadap tipu daya musuhku.
Maka terkecoh daku lantaran nafsuku,
namun bagi-Mu segala pujiku atas semua itu.
Aku datang menghadap-Mu Ya Ilaahi,
dengan segala kekurangan ku, dengan segala
ke durhakaanku, dengan hati yang hancur luluh,
memohon ampun dan berserah
diri pada-Mu, terimalah pengakuan ku
kasihanilah beratnya kepedihan ku
lepaskan aku dari kekuatan belenggu ku

Ya Allah, Junjungan ku.
Pemelihara ku.
Apakah Engkau Akan menyiksa ku
dengan api-Mu

Setelah aku meng-Esakan-Mu
setelah hati ku tenggelam
Dalam ma'rifat-Mu
setelah lidah ku bergetar menyebut- Mu
setelah jantung ku terikat dengan cinta -Mu
setelah segala ketulusan pengakuan ku
dan permohonan ku

Tidak, Engkau terlalu mulia untuk
mencampakkan orang yang Engkau ayomi.
atau menyisihkan orang yang Engkau naungi

Tuhan ku, jujungan ku, Pelindung ku
Engkau mengetahui kelemahan ku
ampunilah segala dosa-dosaku

(DOA KUMAIL)

(Sumber : Perjalanan Ruhani Meraih Cinta Sejati - Oleh Hj. Farida Hanum)




DOA AGAR BERAKHLAK SEPERTI AKHLAK PARA NABI


Ya Allah Ya Raab,
jadikanlah kami yang berkumpul di sini perwujudan
cahaya-Mu dengan niat yang kuat ingin meneruskan
tugas para Nabi.

Beri kami bekal kesabaran
Beri kami bekal pengetahuan yang dalam tentang
Al Qur'an
Agar kami menjadi orang yang bijaksana dan tidak
terjadi perselisihan di negara Indonesia ini.

Beri kami petunjuk di dalam pendengaran,
penglihatan, kaki tangan dan kulit kami.

Jadikan kami dan anak cucu kami berakhlak seperti
akhlak para Nabi wabil khusus Nabi Ibrahim AS dan
Nabi Muhammad SAW.

(Sumber : Perjalanan Ruhani Meraih Cinta Sejati - Oleh Hj. Farida Hanum)




AKU INGIN MENJADI HAMBA-MU


Ya Allah, Ya Tuhan ku.
Ampunilah aku di malam ini, disaat ini semua dosa
yang pernah aku lakukan, semua kejelekan yang
pernah aku rahasiakan, semua kedunguan yang
pernah aku amalkan.

Yang aku sembunyikan dan aku tampakkan yang
aku tutupi atau aku tunjukan.

Ampuni semua kebusukkan ku, yang telah Engkau
suruhkan Malaikat yang mulia mencatatnya.

Dengan Rahmat-Mu Engkau sembunyikan kejelekan
itu dengan karunia -Mu Engkau menutupinya.

Wahai junjungan ku, Pelindung ku, Pemilik nyawa
ku, jadikanlah waktu-waktu malam dan siang ku di
penuhi dengan zikir kepada-Mu

Kokohkan anggota badanku untuk
berbakti pada-Mu
Teguhkan tulang-tulang ku untuk berbakti kepada
Mu. Teguhkan tulang-tulang ku untuk melaksanakan
niat ku. Karuniakan pada ku kesungguhan untuk
bertakwa kepada -Mu

(DOA KUMAIL)


(Sumber : Perjalanan Ruhani Meraih Cinta Sejati - Oleh Hj. Farida Hanum)


Anda sedang membaca kumpulan/contoh/artikel/puisi/sajak/pantun/syair/tentang/tema/bertema/judul/berjudul PUISI DALAM DOA | Tentang Doa Kepada Allah dan anda bisa menemukan kumpulan/contoh/artikel/puisi/sajak/pantun/syair/tentang/tema/bertema/judul/berjudul PUISI DALAM DOA | Tentang Doa Kepada Allah ini dengan url http://kumpulankaryapuisi.blogspot.com/2010/06/puisi-dalam-doa.html,anda juga bisa meng-click kumpulan/contoh/artikel/puisi/sajak/pantun/syair/tentang/tema/bertema/judul/berjudul PUISI DALAM DOA | Tentang Doa Kepada Allah Tetapi dilarang merubah isi maupun mengganti nama penyair/pengarang nya karena bertentangan dengan HAKI, semoga anda ter-inspirasi dengan karya PUISI DALAM DOA | Tentang Doa Kepada Allah salam Karya Puisi

0 komentar:

Post a Comment

 

kumpulan karya Puisi | Copyright 2010 - 2016 Kumpulan Karya Puisi |